BitDefender 2010 - Basmi Virus Dengan Handal

Senin, 31 Mei 2010


Bitdefender 2010 akhirnya sudah dirilis, tepatnya kapan saya kurang tau tapi kalo tidak percay buka saja http://www.bitdefender.com/. Katanya Bitdefender merupakan anti virus paling baik, karena menduduki rangki pertama dari anti virus yang lain menurut versi http://anti-virus-software-review.toptenreviews.com/. Tapi menurut saya tidak begitu bagus, karena dari hasil percobaan ternyata malah banyak menimbulkan masalah pada komputer.

Pertama kali pakai Bitdefender 2009 (pada waktu itu Bitdefender Antivirus 2009), dari segi menangani virus sangat baik dan tidak terlalu menguras memori. Tidak ada virus yang bisa lolos dari pengawasan anti virus ini. semuanya dibabat habis.Dilihat dari segi penggunaan cukup mudah dan tidak membingungkan. Update pun akan dilakukan setiap 1 jam sekali secara otomatis. Tetapi lebih enak update manual yang bisa dilakukan 1 mingu sekali. Tinggal download file *.exe dan diinstal, updatepun selesai.

Kemaren baru lihat situsnya bitdefender untuk update, eh ternyata versi 2010 udah keluar. Melihat kehebatan pendahulunya, coba-coba pakai versi terbaru antivirus ini. Pada waktu itu yang aku coba Bitdefender Total Security 2010. Tadi Bitdefender Antivirus kok sekarang Bitdefender Total Security? Sebenarnya Bitdefender mengeluarkan 3 produk untuk PC :
  1. Bitdefender Total Security untuk penangan virus dan pengamanan ketika kita berselancar di dunia maya.
  2. Bitdefender Antiviris untuk penangan virus saja.
  3. Bitdefender Internet Security untuk pengamanan internet.
Kembali ketika menggunakan Beitdefender Total Security 2010. Dari segi penganan virus tentu saja lebih baik dari versi pendahulunya. Dari segi pengguan tak jauh beda, hanya ada sedikit perubahan sehingga lebih mudh dipakai. Karena yang ku pakai Bitdefender Total Security tentu saja akan memproteksi komputer secara total baik dari virus atapun serangan hecker dari internet. Fitur yang paling menarik adalah adanya FireWall dan ati Phising. Jika menggunakan Mozilla akan secara otomatis terinstal sebagai AddOns, tapi kalo Opera, Safari dan Google Chrome sepertinya tidak bisa. Kesimpulannya Bitdefender memang memegang rangking 1 dalam hal pengamanan.

Ternyata versi terbaru belum tentu lebih baik dari versi pendahulunya Kelemahan Bitdefender Total Security 2010 adalah ketika kita melakukan klik kanan, dijamin explorer akan not responding. Hanya explorer yang not responding dan untuk program-program yang lain tetap berjalan. Ku kira cuma komputerku yang tidak beres, lalu aku coba instal di komputer temanku yang memiliki spec jauh lebih baik dari komputerku. Ternyata hasilnya sama, ketika klik kanana komputer teman ku juga not responding. Hal ini sebenarnya tidak selalu terjadi, kadang-kadang juga lancar dan tidak ada masalah tapi selama aku pakai malah banyak masalahnya.

Itulah sekedar pengalaman saya menggunakan antivirus nomer 1. Tapi ini kan belum tahun 2010, mungki masih akan ada perbaikan sehingga tidak ada bug yang menyusahkan. Bagi temen-temen yang tahu jawabanya jangan lupa kasih komentar biar aku juga ngerti dan bagi yang mau download disarankan jangan dari situs resminya, karena kita harus mendownload file downloadernya baru kita bisa mendapatkan file antivirusnya. Dengan cara seperti ini download menjadi sangat lambat, aku coba dilab Jaringan (tempat kuliah) dengan kecepatan 300 KBps butuh waktu sangat lama. Kalo mau cepet download di http://softpedia.com/ aja, bentuknya udah *.exe tingal diinstal.

Blogger news

Blogroll

Archives